POPULAR

Prodi Antropologi Budaya ISBI, Gelar Festival Budaya Nusantara

themagnesianews.com |Bandung, (18 november 2019). Festival budaya nusantara kali ke 3, kembali digelar oleh prodi antropologi budaya institut seni budaya Indonesia (ISBI) Bandung.Festival ini sebagai strategi untuk menjaga dan melestarikan budaya masyarakat adat agar tetap bertahan ditengah perkembangan zaman era millenial.Festival kali ini mendatangkan kelompok kesenian dari beberapa kampung adat yang ada di Jawa barat, diantaranya :
Kasepuhan Ciptagelar
Kasepuhan Cirendeu
Kasepuhan Cikondang
Kasepuhan Sinar resmi
Kasepuhan Naga dan
Kasepuhan Dukuh.Gelaran diawali dengan acara seminar nasional, diramaikan juga dengan tayangan display produk kampung adat.
Selain itu ditampilkan tayangan pemutaran film “ngarawat nyi sri”, rajah pohaci, kidung pangayung yang ditampilkan dari Kasepuhan Cipta Gelar Sukabumi, Terebang debus dari Kasepuhan Dukuh Kabupaten Garut, ada juga Angklung Buncis dari Kasepuhan Cirendeu Kabupaten Bandung, bahkan tidak ketinggalan Rengkong dan Jipeng dari Kasepuhan Sinar Resmi. Mahahsiswa Antropologi Budaya ISBI Bandung juga menampilkan KATRO (Karinding Anthropologi), berkolaborasi dengan teater tubuh Dr. Tony Broer.Festival ini dihadiri beberapa Kasepuhan dari kampung adat di Jawa barat, mahasiswa antropologi dari berbagai perguruan tinggi, dan juga siswa SMA se- Bandung Raya.Kegiatan ini berakhir pada pukul 16.45 WIB. (Adis MG)

Hits: 24

Bagikan Link :